Berat Badan Naik Drastis? Simak 10 Tips Diet Sehat dan Aman

Ilustrasi by : Google

 

Memiliki tubuh ideal dan sehat merupakan impian semua orang. Tak bisa dipungkiri, hampir semua orang berlomba untuk tampil menawan di depan khalayak. Salah satunya dengan melakukan diet. Namun sayangnya, tidak sedikit yang melakukannya dengan cara yang salah.

Diet yang terlalu extrim dianggap efektif menurunkan berat badan dengan cepat. Tetapi banyak yang tidak menyadari bahwa diet extrim bisa berpengaruh pada kesehatan tubuh dalam jangka panjang. Walau melakukan diet dengan cara yang alami dan sehat hasilnya tidak secepat diet extrim, namun diet ini bisa membuat berat badan menjadi ideal dalam jangka waktu yang lama.

Selain itu, juga dapat mengubah pola hidup menjadi lebih sehat sehingga menurunkan resiko terjangkit berbagai penyakit. Berikut tips diet sehat dan aman yang dapat dilakukan dengan enjoy dan ringan.

  1. Niat dan Konsisten

Niat merupakan langkah awal dalam melakukan diet. Niat juga harus diiringi dengan konsisten pada pilihan yang diambil. Sehingga mendapatkan hasil yang maksimal seperti yang diharapkan. Ingat, tiada hasil yang menghianati usaha.

  1. Perbanyak Minum Air Putih

Tips kedua adalah perbanyak minum air putih. Banyak ahli yang mengatakan bahwa meminum air putih dapat meningkatkan metabolisme tubuh. Meminum air putih minimal 2 liter atau 8 gelas dalam sehari. Bagi yang tidak terlalu menyukai air putih bisa disiasati dengan minum satu gelas saat bangun tidur, satu gelas sebelum makan, satu gelas sesudah makan, satu gelas sebelum workout, satu gelas sesudah workout dan satu gelas sebelum tidur. Sisanya bisa dilakukan sebelum atau sesudah ngemil. Ini adalah hal penting yang tidak boleh ditinggalkan

  1. Defisit kalori

Defisit kalori merupakan hal penting dalam melakukan diet. Deficit kalori bisa dilakukan dengan mulai dari pengurangan nasi (karbohidrat) saat makan, mengurangi lauk yang berminyak serta mengurangi olahan sayur yang bersantan. Untuk langkah awal adalah dengan menggunakan wadah makan yang lebih kecil dari biasanya. Setelah itu mengambil porsi hanya setengah daripada biasanya.

Pada umumnya, kalori yang dibutuhkan wanita untuk menjaga berat badannya adalah 2000 kalori. Sedangkan pria membutuhkan 2500 kalori. Dalam melakukan deficit kalori, cukup mengurangi 500 kalori dari kalori yang dibutuhkan sehingga tidak mengurangi energi pada tubuh secara signifikan. Untuk menghitung kalori, sudah banyak aplikasi yang sesuai. Salah satunya adalah fat secret.

  1. Perbanyak Konsumsi Sayur dan Buah

Tips diet yang satu ini pasti tidak asing lagi. Perbanyak mengkonsumsi sayur dan buah terbukti efektif dalam melakukan diet sehat. Kandungan mineral, serat dan vitamin yang tinggi serta kandungan kalori yang rendah menjadikan sayur dan buah sebagai menu andalan untuk orang orang yang sedang melakukan program diet. Adapun buah yang cocok untuk diet adalah pisang, alpukat, apel, melon dan kiwi.

  1. Perbanyak Protein

Protein merupakan salah satu nutrisi penting untuk menurunkan berat badan dan menjaga masa otot. Selain itu, fungsi protein ialah untuk pembentukan otot, darah, tulang rawan dan kulit. Serta dapat memperbaiki dan mengganti sistem jaringan tubuh. Oleh sebab itu, tak asing lagi jika protein menjadi pilihan yang tepat saat menjalankan program diet.

Ada banyak macam protein yang cocok untuk dikonsumsi saat melakukan diet sehat dan aman. Antara lain pisang, apel, alpukat, telur, almond, oat, brokoli, susu dan yoghurt. Untuk jumlah protein yang dibutuhkan oleh tubuh yakni 0,8 gram dari setiap kilogram berat badan. Jadi, untuk mengetahuinya tinggal mengalikan 0,8 gram dengan berat badan yang ada.

  1. Membatasi Konsumsi Gula

Dalam melakukan diet sehat dan aman, langkah berikutnya ialah dengan membatasi atau mengurangi konsumsi gula. Karena apabila kelebihan mengkonsumsi gula akan disimpan dalam bentuk lemak pada tubuh sehingga dapat mengakibatkan naiknya berat badan. Untuk memulai mengurangi konsumsi gula, dapat dilakukan dengan cara mengganti minuman kemasan dengan air putih.

  1. Atur Jadwal Makan Secara Teratur

Tips berikutnya ialah dengan mengatur jadwal makan secara teratur. Misal dengan melakukan sarapan antara pukul 07.00 – 09.00. Makan siang antara pukul 12.00 – 14.00. Makan malam antara pukul 17.00 – 18.00. Terlihat sepele, namun dengan melakukan secara teratur seperti ini, tubuh akan mudah beradaptasi dengan pola yang baru.

  1. Jangan Mager

Katakana tidak pada mager! Buang jauh-jauh sifat mager yang sebelumnya sudah melekat pada diri. Rubah pelan-pelan, missal dengan minimal aktif dan mengerjakan pekerjaan rumah, seperti menyapu, cuci piring, cuci baju dan setrika. Hindari ngemil makanan tidak sehat saat mulai terasa lapar. Alihkan dengan melakukan kegiatan penting lainnya. Ingat, jangan langsung rebahan setelah selesai makan.

  1. Istirahat yang Cukup

Istirahat yang cukup juga merupakan kunci penting dalam menjalani diet sehat. Dalam sehari, istirahat yang baik sekitar 7-8 jam. Sebab apabila kurang tidur, produksi hormon akan terganggu. Terutama hormon yang mengatur tentang nafsu makan tidak berjalan dengan baik sehingga menjadi lebih sering ingin makan. Hal penting lainnya yang tidak boleh disepelekan ialah jangan begadang.

  1. Olahraga

Untuk hasil yang lebih maksimal, diperlukan usaha yang kuat juga. Salah satunya dengan melakukan olahraga. Ada beberapa jenis olahraga yang ringan dan mudah dilakukan yaitu olahraga kardio, seperti jogging, aerobic dan berenang.

Dalam melakukan diet, harus dijalani dengan enjoy agar tidak merasa terbebani. Sehingga diet tidak hanya menjadi ajang mempercantik diri semata. Namun, juga untuk pola hidup sehat dalam jangka panjang.

Loading

Avatar photo
Abidah Ulma

Sebagai salah satu mahasiswa PTN di Jawa Timur. Menyukai dunia tulis menulis sejak SD. Berkecimpung dalam dunia tulis menulis sejak kelas 1 SMP.

Artikel: 2

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *